WISATA DI KEPULAUAN SERIBU

Paket Wisata Pulau Seribu

Beranda » Tarif Wisata ke Karang Beras Kepulauan Seribu

Tarif Wisata ke Karang Beras Kepulauan Seribu

Tarif Wisata ke Karang Beras Kepulauan Seribu

Karang Beras Kepulauan Seribu

Di setiap pulau, kami hanya bisa sampai di dermaga atau sedikit masuk di pantai. Penjaga pulau melarang pengunjung selain pemilik pulau untuk masuk ke dalam, terutama saat pemilik pulau berada di situ.

Pulau-pulau itu tampak sepi. Tak ada aktivitas apa pun, selain kegiatan penjaga pulau. Di Pulau Kotok Kecil, kami hanya bisa duduk-duduk di dermaga. Helmi (24), penjaga pulau, menuturkan, pulau itu milik seorang pengusaha di Jakarta.

Dari dermaga tampak bangunan rumah bergaya tropis berbahan kayu, lengkap dengan bangku kayu berukuran besar. Pepohonan rimbun. Tampak tandon-tandon air dan pipa yang mengalirkan air ke arah rumah. Dengan banyak pertanyaan yang belum terjawab tentang aktivitas dan kelengkapan di pulau itu, kami meninggalkan Pulau Kotok Kecil.

Di Pulau Air, Junaedi, penjaga pulau, mengizinkan kami berjalan-jalan berkeliling pulau. Ada sejumlah vila tempat istirahat pemiliknya, yang juga pengusaha dari Jakarta. Di pulau ini, pemiliknya masih memperbolehkan warga atau pengunjung untuk berenang, berkemah, atau snorkeling di pantai sekitar pulau.

Seperti yang tampak pada Minggu (15/3) siang, serombongan warga dari Pulau Panggang tampak berpiknik di pantai. Anak-anak kecil berenang, beberapa ibu membakar ikan, dan para bapak berbincang.

Destinasi Karang Beras Kepulauan Seribu

Sebuah gardu besar di satu sisi Pulau Air menyuplai listrik. Seperti di Pulau Kotok Kecil, kebutuhan air bersih didatangkan dari pulau terdekat yang berpenghuni.

Di Pulau Karang Beras, kami bisa masuk dan melihat-lihat sisi pulau yang digunakan beraktivitas pemiliknya. Tupon (38), penjaga pulau, menuturkan, saat pemilik pulau datang, pengunjung tidak diizinkan masuk.

Baca juga : Destinasi Kepulauan Sekati Kepulauan Seribu

Pulau itu tertata rapi dan indah. Di antara rimbun pohon terdapat dua pondok kecil tempat istirahat, semacam pendopo tempat makan, dan ruang luas untuk bermacam acara. Pondok kecil itu dilengkapi pendingin ruangan. “Pulau ini direncanakan mau dijadikan resor yang bisa disewa untuk umum, tetapi sekarang masih dalam persiapan,” kata Tupon.

Pulau Karang Beras dilengkapi sistem pengolah limbah. Listrik disuplai dari genset. Kebutuhan air bersih dibeli dari Pulau Pramuka. Diperlukan hingga 300 galon air untuk kebutuhan mandi 2-4 orang yang tinggal semalam di pulau itu.

Jenuh libur akhir pekan hanya dihabiskan di mal-mal Jakarta? Wisata Pulau Seribu bisa menjadi pilihan alternatifnya. Pulau Seribu menjadi salah satu tempat wisata populer di Jakarta karena menawarkan banyak pilihan kesenangan dan bisa dijangkau dengan gampang. Tersedia dari wisata resort yang eksklusif hingga wisata massal yang murah meriah. Ratusan orang mengunjungi Pulau Seribu setiap pekan. Terutama ke Pulau Pramuka, Pulau Tidung, dan Pulau Untung Jawa.

Banyak pilihan kegiatan liburan, mulai dari snorkeling, menyelam, wisata sejarah, kuliner, memancing, berlayar, hingga wisata konservasi di Kawasan Taman Nasional Pulau Seribu. Sebanyak 110 pulau kecil yang bisa dikunjungi memberikan banyak pilihan destinasi.

Tiga tahun belakangan ini, Pulau Tidung dan Pulau Pramuka menjadi lokasi wisata paling favorit di Pulau Seribu. Ini didukung dengan tersedianya fasilitas akomodasi yang memadai di kedua pulau ini. Berikut ini adalah beberapa pilihan kegiatan wisata di Pulau Seribu. Semuanya bisa dicapai dari Pulau Pramuka, pulau pusat pemerintahan Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta Utara.

Butuh sekitar 20 menit dengan perahu kayu dari Pulau Pramuka. Merupakan pulau konservasi seluas 8 hektare yang tak berpenghuni. Memiliki pantai berpasir putih yang bersih, indah, dan nyaman buat berenang karena pantainya landai. Sekitar 500 meter lepas pantainya merupakan zona coral pada kedalaman sekitar 3–10 meter, spot snorkeling paling bagus di kawasan Pulau Pramuka. Anda bisa menyewa alat snorkeling Rp 35.000 lengkap, mulai dari pelampung, fin, hingga masker, di tempat-tempat penyewaan alat selam di Pulau Pramuka. Jenis karang yang ditemukan di bawah laut: karang batu, karang kipas, karang daun, karang jamur; dan aneka jenis ikan laut warna-warni. Berenang sambil snorkeling mengelilingi pulau yang tak seberapa besar ini, menjadi tantangan tersendiri.

admin_8bjuvygb

Kembali ke atas