WISATA DI KEPULAUAN SERIBU

Paket Wisata Pulau Seribu

Beranda » Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu

Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu

Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu

Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu – Kepulauan Seribu kerap menjadi pilihan warga Jabodetabek yang ingin wisata laut dan jauh dari hiruk pikuk perkotaan. Untuk menuju ke sana, biasanya orang akan mengambil paket tour yang disediakan oleh agen travel. Namun ternyata tanpa bantuan agen travel, Anda juga bisa ke sana secara backpacker-an.

Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu memiliki sejumlah pulau yang menjadi destinasi wisata seperti Pulau Harapan, Pulau Pari, Pulau Pramuka, Pulau Tidung, Pulau Bidadari. dan masih banyak Pulau lainnya. Namun yang paling sering dikunjungi yakni Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Harapan dan Pulau Pramuka. Masing-masing pulau memiliki jarak tempuh yang berbeda-beda.

Untuk menuju Kepulauan Seribu, Anda bisa menggunakan transportasi kapal yang berangkat dari dua tempat yaitu Pelabuhan Kali Adem, Muara Angke atau Pelabuhan Marina, Ancol. Untuk yang ingin menghemat biaya, kapal di Pelabuhan Kali Adem memiliki biaya yang lebih murah. Sedangkan di Pelabuhan Marina hanya tersedia speedboat yang otomatis harganya lebih mahal namun waktu tempuhnya lebih cepat.

Ketahui Cara Mudah Ke Kepulauan Seribu

Sebelum masuk ke Pelabuhan, wisatawan diminta untuk scan barcode PeduliLindungi sebagai bukti telah divaksin dan menerapkan protokol kesehatan selama di perjalanan maupun sesampai di pulau tujuan.

Setelah sampai di Pulau yang dituju, tugas selanjutnya yakni Anda harus mencari penginapan. Jika pakai agen travel, biasanya sudah ada orang yang akan menjemput di pelabuhan. Namun jika backpacker, maka Anda harus mencari sendiri penginapan. Namun jangan khawatir, di Pulau Seribu sudah banyak sekali homestay yang memang disewakan. Harganya kisaran Rp 200.000 – Rp400.000 per malam.

Ada juga loh homestay yang sudah mematok harga kisaran Rp500.000 untuk dua malam sehingga harus pintar-pintar mencari homestay yang cocok dan murah. Untuk makanan, ada beberapa pengelola penginapan yang sudah menyediakan makan pagi dan makan malam.

Baca juga : Info Terbaru Kepulauan Seribu

Mengetahui jenis transportasi menuju Kepulauan Seribu dan dari pelabuhan mana Anda bisa berangkat tentu sangat penting. Mengingat tujuan wisata kali ini adalah pulau-pulau jadi satu-satunya transportasi menggunakan jalur laut.

Sebelum Anda memutuskan untuk berangkat maka penting untuk menentukan mau menuju ke pulau mana. Tujuannya yaitu menentukan pelabuhan mana untuk dipilih dan kira-kira berapa biaya yang harus dikeluarkan.

Mengingat di Kepulauan Seribu jakarta ada banyak pulau-pulau berpenghuni dan dijadikan sebagai objek wisata. Sebaiknya Anda cari informasi sendiri sebagai dasar, misalnya jarak pulaunya dan lebih baik dari pelabuhan mana.

Pembahasan kali ini mengulas tentang transportasi menuju Kepulauan Seribu yang ada 4 gerbang perlabuhan. Masing-masing pelabuhan memiliki kelebihan serta harga tiket berbeda untuk bisa mengantarkan Anda ke Pulau Seribu.

admin_8bjuvygb

Kembali ke atas