WISATA DI KEPULAUAN SERIBU

Paket Wisata Pulau Seribu

Beranda » Kegiatan Seru Yang Bisa Dilakukan Di Kepulauan Seribu

Kegiatan Seru Yang Bisa Dilakukan Di Kepulauan Seribu

Kegiatan Seru Yang Bisa Dilakukan Di Kepulauan Seribu

Kegiatan Seru Yang Bisa Dilakukan Di Kepulauan Seribu

Kegiatan Seru Yang Bisa Dilakukan Di Kepulauan Seribu – Secara administratif, Kepulauan Seribu masih termasuk wilayah Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Tapi, jika kamu mengunjungi daerah yang berada di ujung utara ini, kamu pasti tidak menyangka kalau masih berada di ibukota!

Memang sangat berbeda dari pusat kota Jakarta yang sibuk dan macet, di Kepulauan Seribu justru kamu bisa menemukan ketenangan sambil menikmati keindahan lautnya. Jangan salah sangka, laut di Kepulauan Seribu ini tidak kalah biru dan jernihnya dari laut-laut di daerah lain. Hanya dengan naik kapal selama 2-3 jam, kamu bisa menemukan surga dunia di tengah hiruk-pikuk Jakarta.

Baca juga :

Lalu, kegiatan apa saja sih yang bisa kamu lakukan di Kepulauan Seribu? Ada banyak banget dan pastinya akan membuat liburanmu jadi lebih menyenangkan!

1. Bersepeda

Ingin melihat-lihat keindahan pulau sambil menikmati semilir angin yang sejuk? Daripada naik kendaraan bermotor, mending bersepeda! Banyak pulau-pulau di sini yang menyediakan penyewaan sepeda untuk para wisatawan, seperti Pulau Pramuka dan Pulau Tidung. Pastinya bersepeda mengelilingi pulau akan menjadi aktivitas yang seru untuk dilakukan bersama teman-teman.

2. Snorkeling

Wisata bahari rasanya tidak akan lengkap tanpa menyaksikan keindahan biota lautnya. Coba saja intip keindahannya sambil snorkeling. Di Kepulauan Seribu, lautnya begitu jernih dan arusnya tenang, membuat kamu dan teman-teman lebih mudah melakukan aktivitas snorkeling. Beberapa pulau yang wajib kamu sambangi di sini untuk snorkeling adalah Pulau Semak Daun, Pulau Paria, dan Pulau Sepa.

3. Diving

Jika ingin melihat keindahan biota laut yang lebih dalam lagi dengan melakukan Scuba Diving, kamu bisa mencoba diving di Kepulauan Seribu juga. Jangan khawatir kalau kamu merasa belum mahir dalam kegiatan diving, karena ada banyak instruktur profesional di sini yang siap mendampingimu. Harga penyewaan alatnya memang jauh lebih mahal daripada snorkeling, tapi jika kamu ingin mencobanya dijamin tidak akan menyesal, deh!

4. Menikmati Sunset

Aktivitas sehari-hari di ibukota sudah membuatmu cukup lelah, maka saatnya kamu bersantai di Kepulauan Seribu sambil menikmati keindahan matahari terbenam. Suasananya yang tenang, suara desiran ombak yang merdu, pemandangan yang sangat indah tentu akan membuat energimu terisi lagi. Di hampir semua sudut Kepulauan Seribu kamu bisa menikmati keindahan sunset ini. Bahkan saat di kapal setelah puas snorkeling!

5. Memancing

Punya hobi memancing? Dermaga Pulau Sepa seringkali dipenuhi dengan orang-orang yang sibuk memancing. Jangan lupa untuk siapkan peralatan memancing kamu dan rasakan sensasi yang berbeda dibandingkan memancing di kolam. Jika beruntung, kamu bisa mendapatkan ikan-ikan yang besar juga!

admin_8bjuvygb

Kembali ke atas